hello? apa kabar??
adalah kata-kata yang sering aku ucapkan kepada makhluk makhluk ini..
mereka sangat unik.. seperti kita (manusia)..
tidak ada satu pun yang mirip identik..
mereka datang dengan keistimewaan dan jalan hidup mereka masing masing..
#suatu kisah
aku sedang menunggu teman-teman yang sedang dalam perjalanan menuju air terjun..
karena saat itu aku sedang menjadi perintis..
datanglah aku sendirian disana lebih dulu untuk menyiapkan segalanya..
setelah usai urusan.. duduk lah aku termenung sembari menunggu sendirian..
tak lama aku duduk.. sepasang sayap elok menjumpai dan menari di hadapan ku..
aku hanya tersenyum malu..
*hello?? kamu ngapain terbang di sekitar ku??
hinggap lah ia di kaki ku yang sengaja ku lipat agak tinggi..
-si kupu hitam putih-
#lain kisah
setelah aku melakukan perjalanan panjang berhari-hari..
membawa tas karier yang entah seberapa beratnya..
setelah aku melewati pulau-pulau..
membawa kisah rindu yang entah seberapa beratnya..
setelah aku berlari-lari dan menari-menari di tengah laut dan hutan..
membawa kebahagian dan kebebasan yang entah seberapa beratnya..
itulah kita.. manusia yang selalu membawa beban suka, duka, cerita, atau apa saja dan belum sempat kita melepaskan nya barang sesaat..
karena saat kita melepaskan berarti kita mati..
-aku dan keong..-
#once upon a time
ini adalah makhluk yang paling sering membuat ku kewalahan..
baik saat aku bersantai di suatu gua, kemudian aku dikejar raja nya yang bertaring tajam..
atau saat kami beranjak di puncak tebing dan mereka mengacak-acak seluruh logistik kami..
dan hilang lah sarapan kami yg susah payah di siapkan, bahkan sebotol nutrisari pun di embat..
DASAR NYEMOTTT.. wuak aaak aaak..
juga belum lama ini.. ketika menyusuri puncak.. mereka sempat mengecoh ku dan mengambil sekresek beras logistik seminggu kami.. T,T..
tetapi mereka sempat mengucapkan kata perpisahan ketika kami hendak pulang..
"selamat jalan, terima kasih telah mengunjungi rumah kami yang dulu alami tapi kini penuh sesak manusia..
terima kasih pada kalian, yg selalu menjaga lestari nya hutan dan gunung.. jangan bosan berkunjung yaa.. " dari monyet..
#Lain Laut
dan saat bertemu mahkluk yang sering di gambarkan idiot..
se idiot apa kah dia?? apakah mahkluk idiot yang memiliki kesetiaan terhadap teman nya si sponge..??
dia lah sang bijaksana..
yang berdiam diri, berpikir sebelum bertindak..
yang tumbuh ketika salah satunya terputus..
dialah yang tak pernah putus asa..
tak gentar di hajar ombak dan karang..
kau bintang di lautan..
-Patrick, star of the ocean-
#Di laut dan pantai yang Sama
*hello??
aku = hei kamu ngapain?? aku mau foto2 dulu..
setia = aku ikut dong.. masak kamu aja yang boleh eksyeen..
aku= aakkhh sial kau.. dasar a****g.. aku takut sama kamu taauu..
setia= yeee.. kenapa takut?? badan gede an kamu?? muka juga sereman kamu keleess..
aku = @#$#%^%&&^*&&%#@*(... (hahahaa)
kuberi nama kamu setia.. mungkin kamu lebih terhormat dari manusia.. karena kamu saja mampu setia terhadap tuan mu.. sedangkan manusia.. apakah dia mampu setia seperti kamu?? (tanyakan dalam hati)
- me and setia-
- si kecil popy, yang selalu menunggu ku pulang tiap malam, tapi kini sudah pergi ke majikan nya yang sebenarnya.. (yaaahh gini deh klo nasib jadi pelarian, datang sesaat memberi senyuman, lalu pergi meninggalkan kenangan)
#Di Gunung yang Ku Cintai
*hello..
kamu lah mahkluk yang di tuliskan di surat pertama Al-Quran..
Kamu lah mahkluk Tuhan yang di sucikan oleh agama hindhu..
Kamu lah mahkluk yang berjasa dalam hidup manusia..
terimakasih ku untuk mu..
karena menyambut kami dalam perjalanan panjang spritual ku..
karena mneghiburku dengan ratusan teman2 mu yang sangat super mampu mendaki gunung..
tak pernah ku pikirkan kau sampai di atas gunung ini sejauh itu..
kamu memang mahkluk yang tak pernah aku bisa kira..
-Al Baqarah-
#Di lain Bukit
kisah tentang si bidadari bersayap..
melukiskan keindahan di tiap kepak sayapnya..
lalu datang, lalu pergi..
biarkan lah sesuka hati..
karena dia memberi kesuburan di tiap kepakan nya..
maka tumbuh lah bibit-bibit harapan, dan tumbuhlah kebahagiaan..
-3 cinta, 3 warna, 3 harapan, 3 perbedaan, SATU kesamaan-
kita berbeda..
aku kuning, kamu coklat, dan dia hitam putih
aku kecil, kamu sedang, dan dia besar
aku ingin kamu, kamu ingin dia, dan dia ingin aku.
maka kita di jalan berbeda..
dari kisah yang berbeda..
dengan tujuan yang berbeda pula..
aku utara, kamu barat, dan dia timur..
dimana letak kita berada??
dimana kesamaan kita??
aku adalah Dia,
kamu adalah Dia,
dia adalah Dia,
Ya kita Dia, kita adalah ciptaan-Nya, Ciptaan Dia..
Allah SWT..
#Di suatu Rumah
inilah rumah ku, kamar ku..
yang selalu terbuka untuk siapa saja mahkluk yang mau bersinggah..
tak akan ku larang..
tak akan ku usir..
kamu mau datang silahkan..
kamu mau pergi silahkan..
ini lah rumah kebebasan..
bagi siapa saja..
aku tak akan memandang mu dari sifat-sifat yang orang berikan padamu..
kamu adalah mahkluk..
kita adalah mahkluk..
sama-sama ciptaan Nya..
lalu apa yang membuat kita berbeda..
kita hanya berbeda akal..
aku memiliki akal yang membuat ku berpikir dan membuat beberapa pilihan..
maka singgahlah kesini..
hibur hati ku yang sepi..
bermain lah dengan ku..
sejenak saja..
sejenak pun berarti untuk ku..
- My Garfield -
kelembutan mu, melunakan keras ku..
manja mu, meluluhkan amarah ku..
gemulai mu, menggugah tawaku..
kepolosan mu, menyuburkan rasa sayangku..
ku persilahkan rumah dan kamar ku untuk kau persinggahi..
ku ijinkan kau berbagi ranjang bersama ku..
kau usir malas ku dengan jahil mu..
lalu sebahagia apa kah aku..?
tak terkira jawab ku..
aku menunggu mu..
meski kau datang dan pergi..
entah kemana hati mu berada..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar